owibu.com – Menonton anime memang asyik, tapi terkadang bisa terasa bosan. Nah, saat seperti ini, mungkin kamu perlu mencoba menonton film atau serial live-action. Jika merasa sulit untuk beralih dari unsur anime, cobalah menonton anime yang sudah diadaptasi dalam bentuk live-action. Karena tidak semuanya buruk, pasti ada yang cocok denganmu.
Contohnya adalah adaptasi live-action dari anime One Piece. Melihat sedikit ke belakang, serial ini sangat ramai dibicarakan oleh orang-orang. Bukan hanya karena kepopuleran One Piece itu sendiri, tetapi juga karena kualitas dari adaptasi LA-nya. Bahkan, katanya kesuksesan ini menjadi inspirasi bagi banyaknya LA anime yang akan segera datang.
Entah terinspirasi dari One Piece atau tidak, berikut ini adalah ringkasan beberapa adaptasi live-action dari anime yang akan segera datang:
Naruto
Tahukah kamu bahwa ada pemberitaan tentang adaptasi live-action Naruto di tahun 2016? Namun, setelah bertahun-tahun, belum ada hasilnya. Tapi, kabarnya kembali diberitakan bahwa Tasha Huo sedang mengerjakan naskah ceritanya. Lionsgate sudah mendapat hak untuk mengadaptasi dan dikabarkan akan disutradarai oleh Michael Gracey.
Oshi no Ko
Majalah Shuukan Josei Prime membocorkan bahwa perusahaan induk dari Toei Animation akan membuat film live-action Oshi no Ko. Pihak Toei sendiri tidak membantah laporan tersebut dan hanya mengatakan, “Tidak ada yang bisa kami katakan,” sementara gambar dari lokasi syuting menunjukkan sekitar 50 staf terlibat dalam produksi di pusat kota.
Sumber yang diduga dari produksi tersebut lebih lanjut mengkonfirmasi beberapa anggota pemain: Kaito Sakurai (Aqua Hoshino), Asuka Saito (Ai Hoshino), Nagisa Saito (Ruby Hoshino), Ano (Mem-cho), dan Nanoka Hara (Kana Arima), dan lainnya. Proyek live-action ini dikabarkan akan meliputi seri TV live-action dan film, dan akan dirilis pada tahun 2025.
Karakai Jouzu no Takagi-san
Berbahagialah kami, para penggemar seri anime ini. Setelah mendapatkan 3 musim anime dan film, kini akan ada adaptasi live-action. Bukan hanya 1, melainkan langsung 2 adaptasi. Adaptasi pertama berformat serial yang akan tayang di Netflix pada 26 Maret mendatang. Sedangkan yang kedua, berbentuk film yang berlatar setelah Takagi dan Nishikata dewasa, akan tayang pada 31 Mei 2024.
Golden Kamuy
Sama seperti sebelumnya, anime ini juga sudah berjalan cukup lama, yaitu 4 musim. Layak untuk dinantikan, karena alurnya yang seru dan lucu. Nah, adaptasi live-actionnya akan disutradarai oleh Shigeaki Kubo di bawah naungan perusahaan produksi CREDEUS. Adaptasi ini akan tayang secara global di layar lebar pada tanggal 19 Januari 2024.
My Home Hero
Ini adalah anime crime-thriller yang baru saja tayang pada Spring 2023 lalu yang benar-benar bikin gregetan. Kemudian diikuti oleh adaptasi serial drama live-action pada bulan Oktober 2023. Sekarang, sekali lagi akan mendapatkan adaptasi live-action berupa film yang akan tayang di layar lebar Jepang pada musim semi tahun 2024 mendatang.
Demikianlah pembahasan artikel kali ini. Menurutmu, judul mana yang paling menarik perhatian? Jika ada adaptasi live-action anime lain yang terlewat, tolong beritahu di bawah. Daftar di atas dipilih secara acak, yang mungkin berita yang kamu tidak ketahui. Semoga semuanya diadaptasi dengan baik dan tidak mengecewakan. Terima kasih sudah membaca!
Sumber: ANN