Rilis April, Anime Shinkalion Change the World Ungkapkan Banyak Informasi Baru!

owibu.com – Berdasarkan informasi dari situs resmi untuk anime Shinkalion Change the World pada hari Kamis, 08 Februari 2024 bahwa akan rilis bulan April.

Selain itu, anime tersebut akan ditayangkan pada saluran TV Tokyo dan afiliasinya. Anime Shinkalion Change the World juga telah mengungkapkan para cast karakter utama, staf, visual, dan video promosi.

Sumber: animenewsnetwork
Sumber: animenewsnetwork

Berdasarkan gambar di atas dari baris pertama kiri ke kanan berikut para seiyuu anime Shinkalion Change the World: 

  • Hiiro Ishibashi sebagai karakter Taisei Onari
  • Kenshō Ono sebagai karakter Akane Forden
  • Shimba Tsuchiya sebagai karakter Ryota Kuzuryu
  • Hana Tamegai sebagai karakter Bina
  • Kaede Hondo sebagai karakter Mai Oume
  • Chikahiro Kobayashi sebagai karakter Kadomichi Takanawa
  • Eri Kitamura sebagai karakter Ina Onari

Anime Shinkalion Change the World terinspirasi dari karya terbaru seri Shinkalion, dengan ide orisinal oleh JR East Japan Planning, Shogakukan Shueisha Productions, dan Takara Tomy. 

Shinkalion Change the World akan menceritakan tentang para remaja yang menjadi pengemudi Shinkalion. Shinkalion adalah robot raksasa yang berubah dari Shinkansen. Mereka akan menggunakan robot tersebut untuk bertarung melawan musuh yang mengancam perdamaian di Bumi.

Kenichiro Komaya akan menyutradarai anime ini di studio Signal.MD dan Production IG. Eiji Umehara akan mengawasi naskah seri bersama dengan asisten, Daisuke Ishibashi. 

Untuk Desainer karakter akan dikerjakan oleh Shiori Asaka dan Niina Morita. Sedangkan Akira Kirishiki  akan bertanggung jawab sebagai desainer mechanical.

Masafumi Mima akan bertanggung jawab sebagai pengarah suara dan Yūgo Kanno sebagai composing musiknya. Shogakukan Music & Digital Entertainment akan kembali menangani animasi CG Shinkalion Change the World. Shogakukan-Shueisha Productions sekali lagi dikreditkan untuk produksi anime tersebut

Sebelumnya anime Shinkalion pertama telah tayang perdana pada Januari 2018, dan berakhir pada Juni 2019. Franchise Shinkalion juga mempunyai film anime berjudul Gekijō-ban Shinkansen Henkei Robo Shinkalion: Mirai Kara Shinsoku no ALFA-X. Dikenal juga dalam bahasa inggris Shinkansen-Transforming Robot Shinkalion the Movie: The Mythically Fast ALFA-X That Came From Future. Film anime tersebut rilis di Jepang pada bulan Desember 2019.

Sedangkann Shinkansen Henkei Robo Shinkalion Z ,terbaru untuk franchise ini,tayang perdana pada April 2021 dan berakhir pada Maret 2022.

Sumber: animenewsnetwork

Leave a comment